Image of PENGARUH FAKTOR PASAR, FAKTOR SIZE, DAN FAKTOR VALUE TERHADAP RETURN PORTOFOLIO SAHAM-SAHAM SYARIAH PERIODE 2012-2016

Skripsi

PENGARUH FAKTOR PASAR, FAKTOR SIZE, DAN FAKTOR VALUE TERHADAP RETURN PORTOFOLIO SAHAM-SAHAM SYARIAH PERIODE 2012-2016



ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Faktor Pasar, Faktor Size, dan Faktor Value terhadap Excess Return Portofolio saham-saham syariah periode 2012-2016 berdasarkan Fama and French Three Factors Model baik secara parsial maupun simultan. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari 50 perusahaan yang tergabung dalam indeks JII (Jakarta Islamic Index) dan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2012-2016. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah nonprobability sampling dengan metode purposive sampling, sehingga sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 15 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan untuk memecahkan permasalahan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda dengan menggunakan software komputer berupa program Econometric Views (Eviews) versi 8. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Faktor Pasar (Excess Return Pasar) berpengaruh positif signifikan terhadap Excess Return Portofolio, Faktor Size (SMB) berpengaruh positif signifikan terhadap Excess Return Portofolio, Faktor Value (Book to Market Ratio-HML) berpengaruh positif signifikan terhadap Excess Return Portofolio. Sedangkan secara simultan semua variabel independen tersebut berpengaruh terhadap Excess Return Portofolio berdasarkan Fama and French Three Factors Model pada Jakarta Islamic Index (JII) yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2012-2016. Pada nilai koefisien determinasi (Adjusted R-Square) diperoleh nilai sebesar 0,8089 atau 80,89%. Sehingga dapat dikatakan bahwa sebesar 80,89% excess return portofolio diterangkan oleh faktor pasar (excess return pasar), faktor size (SMB), faktor value (book to market ratio-HML) dan sisanya 0,1911 atau 19,11% diterangkan oleh variabel lain yang tidak diteliti.
Kata Kunci: Faktor Pasar (Excess Return Pasar), Faktor Size (SMB), Faktor Value (Book to Market Ratio-HML), dan Jakarta Islamic Index


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Ekonomi Jurusan Manajemen : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this