Image of Peran International Atomic Energy Agency (IAEA) Dalam Meningkatkan Keamanan Nuklir Di Indonesia

Skripsi

Peran International Atomic Energy Agency (IAEA) Dalam Meningkatkan Keamanan Nuklir Di Indonesia



ABSTRAK

Kata Kunci: IAEA, Indonesia, Keamanan Nuklir

Seiring dengan berkembangnya penggunaan teknologi nuklir untuk tujuan damai di berbagai penjuru dunia termasuk Indonesia, ancaman terhadap keamanan nuklir pun meningkat. Sebagai organisasi internasional yang menangani bidang ketenaganukliran, IAEA berperan sebagai platform bagi penjaminan keamanan nuklir. Di sisi lain, Indonesia merupakan negara yang memiliki 3 reaktor riset nuklir dan berencana untuk membangun Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN). Resiko yang dapat ditanggung oleh Indonesia jika terjadi sebuah insiden di fasilitas nuklirnya akan sangat besar. Hal tersebut dikarenakan oleh produksi material nuklir di reaktor riset yang sudah memasuki kelas medium dan besar. Oleh karena itu, IAEA memiliki peran tersendiri dalam eningkatkan resiliensi keamanan nuklir di Indonesia. Tujuan umum dari penelitian ini adalah melihat dan mendeskripsikan peran IAEA dalam bidang keamanan nuklir di Indonesia. Sedangkan tujuan khususnya ialah untuk menganalisa peran IAEA di bidang keamanan nuklir
melalui beragam program keamanan nuklir yang telah dilakukan beserta implikasinya terhadap Indonesia. Selain itu, tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif yang ditujukan untuk mendeskripsikan dan mendapatkan makna dari peran IAEA dalam meningkatkan keamanan nuklir di Indonesia. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan konstruktivisme karena pendekatan ini relevan dengan konteks permasalahan yang ada dalam penelitian ini. Dari kedua mekanisme tersebut, diperoleh temuan bahwa IAEA membawa agenda internasional terhadap Indonesia yang menekankan bahwa ancaman terorisme nuklir yang timbul dari aktor non-negara lebih krusial daripada ancaman perang nuklir yang timbul dari aktor negara. IAEA menyebarkan persepsi tersebut melalui mekanisme sebagai berikut.
1. Membership Conditionality :
1.1 IAEA menerapkan persyaratan dan standar terkait bidang keamanan nuklir
kepada Indonesia melalui International Physical Protection Advisory
Service (IPPAS).
1.2 IAEA menggunakan mekanisme insentif terhadap Indonesia melalui
Coordinateed Research Project (CRP).
2. Socialization-Based Efforts :
2.1 IAEA mensosialisasikan budaya keamanan nuklir.
2.2 IAEA mengimplementasikan keamanan nuklir pada Asian Games ke-18.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit HI - FISIP Unjani : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this