Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
PERANCANGAN MONITORING SUHU DAN KELEMBABAN BERBASIS MIKROKONTROLER ATMEGA8535 SESUAIDENGAN STUDI KASUS DI RUANG PENYIMPANAN BAHAN KIMIA PT. AISIN INDONESIA AUTOMOTIVE
Bahan kimia yang digunakan dan disimpan oleh perusahaan harus ditangani dan dikontrol sesuai dengan
standar regulasi yang ditentukan pemerintah untuk menjamin keselamatan serta kesehatan kerja. Salah satu ketentuan dalam pengendalian bahan kimia di perusahaan adalah standar penyimpanan di dalam gudang penyimpanan yaitu suhu ruang dan kelembaban untuk menjamin bahan kimia yang disimpan aman hingga saat akan digunakan. Standar parameter penyimpanan bahan kimia di dalam gudang dilakukan dengan mengatur suhu serta kelembaban di dalam ruangan yang berfungsi untuk menjaga kondisi bahan kimia agar tidak bereaksi, dan menjaga kualitas dari bahan kimia tersebut. Sistem kontrol suhu dan kelembaban berbasis mikrokontroler ini menjadi sebuah alat monitoring nilai suhu dan kelembaban di dalam ruangan yang bertujuan agar nilai
suhu dan kelembaban terpantau secara real time. Sistem kontrol suhu dan kelembaban ini menggunakan
pengendali berbasis mikrokontroler ATmega8535 dengan visualisasi menggunakan visual basic, dimana proses
monitoring dari nilai suhu dan kelembaban yang terukur ini akan ditampilkan secara real time.
Hasil uji coba sistem kontrol suhu dan kelembaban ruang penyimpanan bahan kimia berbasis mikrokontroler
ATmega8535 dengan visualisasi visual basic ini dapat memonitor kondisi tempareture ruang dari suhu minimal
20°C sampai dengan maksimal 40°C, serta kadar kelembaban ruangan 40% sampai dengan 60%.
Kata kunci: Bahan kimia, kelembaban, mikrontroler, suhu, Visual Basi
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
-
|
Penerbit | Jurusan Teknik Elektro Unjani : CIMAHI., 2018 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
digital
|
---|---|
Tipe Pembawa |
computer disc
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain