Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
Faktor Pendorong Kebijakan Indonesia Dalam Pembelian Alutsista Ke Federasi Rusia. Studi Kasus: Pembelian Alutsista Sukhoi Su-35
ABSTRAK
Alutsista udara TNI AU yaitu F-5 Tiger sudah habis masa pakainya pada tahun 2015 sehingga dibutuhkannya pengganti, setelah melakukan proses tender muncul 2 nama yang memiliki kemungkinan untuk menggantikan F-5 Tiger tersebut yaitu Sukhoi Su-35 dan Eurofighter Typhoon, Namun Yang terpilih adalah Sukhoi Su-35, Maka dari itulah peneliti merumuskan permasalahan menjadi. Faktor-faktor apa saja yang mendorong kebijakan Pemerintah Indonesia dalam pembelian Alat Utama Sistem Persenjataan ke Federasi Rusia (Studi Kasus: Kebijakan pembelian pesawat Sukhoi Su-35 tahun 2015) ? Peneliti menggunakan penelitian kualitatif dengan strategi penelitian studi kasus, dengan teknik pengumpulan data sekunder atau studi literatur dan pengumpulan data primer dengan melakukan wawancara. Dan peneliti menggunakan pendekatan Realisme, menggunakan konsep kepentingan nasional, konsep politik luar negeri, dan konsep pengambilan keputusan. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Indonesia membeli sukhoi dikarenakan adanya 4 faktor, yang pertama adalah sumber sistemik yang berasal dari faktor eksternal, faktor ini menjelaskan dua bagian yaitu dinamika hubungan Indonesia dengan Rusia dan perkembangan isu di kawasan Asia, yang kedua ada sumber masyarakat yang berasal dari faktor internal yang terdiri dari tanggapan masyarakat mengenai pembelian Sukhoi Su-35 dan sejarah peminjaman dana bantuan dari Rusia untuk pengadaan Alutsista, yang ketiga ada sumber pemerintahan dimana sumber ini menjelaskan kebijakan dari Kementerian Pertahanan Indonesia dan Kebijakan dari DPR sendiri sebagi fungsi Budgeting dalam membantu Presiden untuk mengambil sebuah kebijakan, yang keempat adalah sumber ideosinkratik Presiden Joko Widodo sendiri dalam mengambil keputusan yang bersifat tegas dan ada tokoh yang berpengaruh yaitu Megawati Soekarnoputri
Kata Kunci : Alutsista, Sukhoi Su-35, Pengambilan Keputusan, Kebijakan, ToT
Ketersediaan
010816111600017 | Perpustakaan Pusat | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
327/NAU/f
|
Penerbit | HI - FISIP Unjani : CIMAHI., 2016 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
327
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
digital
|
---|---|
Tipe Pembawa |
computer disc
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
0017-TA/327/NAU/f/2016
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain