Image of Perbandingan Efektivitas Susu Kedelai Dan Ekstrak Etanol Teh Hijau Terhadap Peningkatan Jumlah Sel Beta Pankreas Tikus Diabetes Yang Diinduksi Loksan

Artikel Mahasiswa

Perbandingan Efektivitas Susu Kedelai Dan Ekstrak Etanol Teh Hijau Terhadap Peningkatan Jumlah Sel Beta Pankreas Tikus Diabetes Yang Diinduksi Loksan



ABSTRAK

Diabetes melitus (DM) merupakan penyakit metabolik ditandai kondisi hiperglikemia disebabkan kelainan sekresi insulin, kerja insulin, atau keduanya. Apabila penderita DM memiliki pola makan tidak teratur maka dapat meningkatkan resiko komplikasi DM. Pola makan yang sehat salah satunya memilih jenis makanan yang mampu mengendalikan kadar glukosa darah yaitu susu kedelai. Selain itu, susu kedelai dapat meningkatkan jumlah sel beta pankreas akibat kandungan antioksidan susu kedelai. Namun susu kedelai memerlukan proses pencernaan, sehingga diperlukan zat ekstrak sebagai pembanding yaitu ekstrak etanol teh hijau. Ekstrak etanol teh hijau pun memiliki efek antioksidan dan antidiabetes. Tujuan penelitian ini adalah diharapkan susu kedelai menjadi salah satu terapi pola makan penderita DM. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan rancangan post test only control group design. Subjek penelitian yang digunakan adalah 24 ekor tikus galur wistar dibagi menjadi empat kelompok terdiri dari kontrol negatif, kontrol positif (aloksan 200mg/kgBB), susu kedelai (450 mg/kgBB), dan ekstrak etanol teh hijau (100 mg/kgBB). Data dianalisis dengan uji normalitas Shapiro Wilks dan uji One Way ANOVA. Lalu dilanjutkan uji Post Hoc Tuckey untuk melihat perbedaan makna antar kelompok. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan bermakna (p < 0.05) antara kelompok perlakuan ekstrak etanol teh hijau dengan kelompok kontrol positif (nilai p = 0.000) dan antara kelompok perlakuan susu kedelai dengan kelompok kontrol positif (nilai p = 0.003). Tetapi tidak ada perbedaan bermakna (p > 0.05) antara kelompok perlakuan susu kedelai dengan teh hijau. Perbedaan bermakna menunjukkan susu kedelai dan ekstrak etanol teh hijau diduga mampu meningkatkan jumlah sel beta pankreas yang telah diinduksi aloksan. Ternyata, tidak ada perbedaan bermakna diantara kedua kelompok perlakuan teh hijau dan susu kedelai menandakan keduanya memiliki efektivitas yang sama dalam meningkatkan jumlah sel beta pankreas.

Kata kunci: susu kedelai, ekstrak etanol teh hijau, diabetes melitus


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Psku - FK Unjani : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this