Detail Cantuman
Advanced SearchProsiding
Evaluasi Radiografis Kehilangan Tulang Alveolar Sekitar Implan Gigi Setelah 1 Tahun Fungsional Berdasarkan Jenis Kelamin, Usia, dan Panjang Implan
Abstrak
Kehilangan tulang di sekitar implan yang terjadi setelah satu tahun pemasangan prothesa merupakan salah satu indikator penilaian keberhasilan perawatan. Kehilangan tulang yang terjadi pada tahun pertama harus kurang dari 1,5 mm. Penelitian ini menggunakan analitik komparatif dengan rancangan cross sectional yang dilakukan pada pasien yang telah dipasang implan dan mahkota di atasnya. 24 sampel foto periapikal implan posterior sebelum dipasang mahkota dan setelah satu tahun pemasangan mahkota diukur kehilangan tulang pada sisi mesial dan distal tulang implan dengan metode Buser. Student t-test digunakan untuk analisis komparatif. Hasil uji ditentukan berdasarkan nilai p < 0,05. Hasil penelitian menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang bermakna nilai rata-rata kehilangan tulang marginal implan gigi posterior setelah 1 tahun pemasangan mahkota pada pasien laki-laki maupun perempuan, pasien berusia di bawah 60 tahun dan lebih dari atau sama dengan 60 tahun, serta pada implan dengan ukuran panjang kurang dari 10 mm dan lebih dari atau sama dengan 10 mm. (p > 0,05).
Kata kunci—Kehilangan tulang; implan gigi; jenis kelamin; usia; panjang implan.
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
-
|
Penerbit | LPPM - Unjani : CIMAHI., 2015 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
978-602-70361-1-6
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
digital
|
---|---|
Tipe Pembawa |
computer disc
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain