Image of Gambaran Pengetahuan, Sikap, Dan Perilaku Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandung Tentang Bahaya Merokok Bagi Kesehatan

Artikel Mahasiswa

Gambaran Pengetahuan, Sikap, Dan Perilaku Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandung Tentang Bahaya Merokok Bagi Kesehatan



ABSTRAK
Berdasarkan Global Adult Tobacco Survey (GATS) tahun 2011 negara Indonesia menduduki posisi pertama dengan prevalensi perokok aktif tertinggi di dunia, 67% pada laki-laki dan 2,7% pada wanita. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tingkat pengetahuan, sikap, dan perilaku Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandung terhadap bahaya rokok. Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian deskriptif, pendekatan yang digunakan pada desain penelitian ini, yaitu cross sectional study dengan teknik pengambilan data sampel secara acak sederhana. Dengan jumlah sampel sebanyak 97 orang, diperoleh hasil penelitian yang menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan responden terhadap rokok mayoritas pada kategori kurang, yaitu sebesar 49,5%, kategori cukup sebesar 42,3%, dan kategori baik sebesar 8,2%. Hasil sikap responden terhadap rokok mayoritas berada dalam kategori buruk yaitu, sebesar 55,7% dan baik sebesar 44,3%. Hasil perilaku merokok responden sampai sekarang sebesar 73,2%, sudah berhenti merokok sebesar 12,4%, dan tidak merokok sebesar 14,4%. Dari hasil penelitian ini didapatkan bahwa pengetahuan Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandung berada pada kategori kurang, sikap pada kategori buruk, dan perilaku terbanyak merokok sampai sekarang. Masukkan kepada Pimpinan Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandung untuk memberikan penyuluhan bahaya rokok pada anggotanya dan meningkatkan pengawasan pada anggota serta masyarakat agar mematuhi peraturan kawasan tanpa rokok.

Kata kunci: pengetahuan, perilaku, rokok, sikap, satuan polisi pamong praja.


Ketersediaan

010810021700020610/SHI/gPerpustakaan PusatTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
610/SHI/g
Penerbit Psku - FK Unjani : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
610
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
0020-TA/610/SHI/g/2017
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this