Image of Angka Kejadian Dan Derajat Low Back Pain Diukur Menggunakan Oswestry Disability Questionnaire Pada Pasien Overweight Dan Obesitas

Artikel Mahasiswa

Angka Kejadian Dan Derajat Low Back Pain Diukur Menggunakan Oswestry Disability Questionnaire Pada Pasien Overweight Dan Obesitas



ABSTRAK

Low Back Pain (LBP) merupakan salah satu gangguan muskuloskeletal yang paling sering terjadi. Sekitar 80% dari populasi pernah menderita LBP paling tidak sekali dalam hidupnya. Faktor risiko yang dapat menimbulkan LBP, yaitu berat badan (overweight maupun obesitas), rentang usia 46-55 tahun, jenis kelamin (umunya perempuan), dan pekerjaan maupun aktivitas fisik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui angka kejadian dan derajat LBP pada pasien overweight atau obesitas di Klinik Penyakit Saraf Rumkit TK II Dustira Cimahi. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan pendekatan cross sectional, jumlah sampel 60 orang dengan indeks massa tubuh kategori overweight atau obesitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa angka kejadian LBP pada pasien dengan kategori IMT overweight sebanyak 13 orang (21,7%) sedangkan pada pasien obesitas sebanyak 21 orang (35%). Pasien overweight dengan keluhan LBP berdasarkan karakteristik usia paling banyak terjadi pada rentang usia 46-55 tahun sebanyak 6 orang (10%), jenis kelamin terbanyak yaitu perempuan dengan jumlah responden sebanyak 7 orang (11,7%), dan pekerjaan terbanyak yaitu ibu rumah tangga (IRT) dengan jumlah responden 6 orang (10%). Angka kejadian LBP pada pasien obesitas berdasarkan karakteristik usia paling banyak terjadi pada rentang usia 46-55 tahun sebanyak 11 orang (18,3%), jenis kelamin terbanyak yaitu perempuan dengan jumlah responden 15 orang (25%), dan pekerjaan terbanyak yaitu IRT dengan jumlah responden 11 orang (18,3%). Hasil tersebut juga menunjukkan derajat LBP yang paling banyak adalah derajat sedang dengan jumlah pasien sebanyak 23 orang (67,7%). Pada penderita overweight maupun obesitas terjadi perubahan pusat gravitasi tubuh, yang menyebabkan kompresi columna sehingga pasien mengeluhkan LBP

Kata kunci: Indeks massa tubuh, low back pain, obesitas, overweight.


Ketersediaan

010810021700067610/NYO/aPerpustakaan PusatTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
610/NYO/a
Penerbit Psku - FK Unjani : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
610
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
0067-TA/610/NYO/a/2017
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this