Image of Hubungan Usia, Pekerjaan Dan Teknik Operasi Dengan Terjadinya Pterigium Rekurensi Di Poli Mata Rumah Sakit Dustira

Artikel Mahasiswa

Hubungan Usia, Pekerjaan Dan Teknik Operasi Dengan Terjadinya Pterigium Rekurensi Di Poli Mata Rumah Sakit Dustira



ABSTRAK
Pterigium adalah degenerasi fibrovaskular non-neoplastic. Permasalahan utama pada operasi eksisi pterigium adalah terjadinya pterigium rekurensi setelah operasi. Faktor yang dapat mempengaruhi terjadinya pterigium rekurensi tersebut ialah usia, pekerjaan dan teknik operasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan usia, pekerjaan dan teknik operasi di Poli Mata Rumah Sakit Dustira. Pada penelitian ini telah dilakukan pengambilan data rekam medis pada 205 pasien pterigium yang telah dilakukan operasi eksisi pterigium di Poli Mata RS Dustira Cimahi periode Januari 2015 – Desember 2016 dan didapatkan 22 pasien diantaranya mengalami pterigium rekurensi. Rancangan penelitian pada penelitian ini adalah analitik cross sectional. Jumlah sampel yaitu 44 pasien yang terbagi menjadi 22 pasien pterigium rekurensi dan 22 pasien non rekurensi. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik consecutive sampling. Data dianalisis secara deskriptif, dilanjutkan dengan Uji Chi Square Test. Hasil penelitian menunjukkan 22 pasien (10,7%) mengalami pterigium rekurensi. Pada karakteristik pasien pterigium didapatkan hasil usia kurang dari 40 tahun 22,1%, usia lebih dari 40 tahun 77,9%, pekerjaan di dalam ruangan 77,3% dan pekerjaan di luar ruangan 22,7%. Tidak terdapat hubungan bermakna antara pekerjaan dengan pterigium rekurensi p = 0,498 (>0,05). Teknik operasi didapatkan 100% Conjunctival autograft sehingga tidak dapat dilakukan analisis. Terdapat hubungan bermakna antara usia dengan pterigium rekurensi p=0,007 ( < 0,05 ). Hasil penelitian ini mengindikasikan bahwa usia merupakan salah satu faktor terjadinya pterigium rekurensi. Risiko terjadinya pterigium rekurensi lebih tinggi pada pasien dengan usia kurang dari 40 tahun. Diperlukan penelitian lebih lanjut untuk melihat bagaimana usia dapat mempengaruhi keterjadian pterigium rekurensi.

Kata kunci: eksisi, pterigium, rekurensi


Ketersediaan

010810021700082610/FIY/hPerpustakaan PusatTersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
610/FIY/h
Penerbit Psku - FK Unjani : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
610
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
0082-TA/610/FIY/h/2017
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this