Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
Rancang Bangun Alat Pengukur Ketinggian Bangunan Berbasis Android
ABSTRAK
Pengukuran ketinggian secara manual dapat menghambat kinerja dari suatu pembangunan gedung. Untuk itulah dibuat rancang bangun alat pengukur ketinggian bangunan berbasis Android yang dapat mengukur ketinggian suatu bangunan dengan lebih cepat, memiliki batas ukur yang lebih besar, dan mudah digunakan pada pengukuran bangunan bagian dalam yang berada pada satu bidang datar. Sistem yang telah dirancang mampu terkoneksi dengan Android melalui koneksi dari modul bluetooth HC-05, mengambil data pembacaan sensor Ultrasonik berupa jarak dan sensor ADXL345 berupa sudut dari Arduino, mengirimkan atau menerima data dari Android ke Arduino dan sebaliknya, melakukan penghitungan rumus trigonometri untuk mengukur ketinggian, dan menampilkannya pada aplikasi android. Hasil pengujian menunjukan aplikasi yang dibuat dalam perangkat handphone berbasis sistem operasi Android dapat menampilkan hasil pengukuran ketinggian. Perangkat yang dibuat dapat menghitung ketinggian bangunan secara cepat dengan persentase kesalahan sebesar 8,6%. Sudut maksimal yang dapat diukur adalah 89o, dan akan menghasilkan pengukuran ketinggian maksimal sebesar 101,25m, dengan jarak maksimal 1,75m dari plant menuju objek yang diukur.
Kata kunci : pengukuran ketinggian, metoda trigonometri, Arduino, Android, spesifikasi, jarak.
Ketersediaan
011403111600031 | 621/ARI/r | Perpustakaan Pusat | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
621/ARI/r
|
Penerbit | TE - FT Unjani : CIMAHI., 2016 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
621
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
digital
|
---|---|
Tipe Pembawa |
computer disc
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
0031-TA/621/ARI/r/2016
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain