Image of PROTOTIPE SISTEM MONITORING POLUSI UDARA DI RUANGAN BERBASIS MIKROKONTROLLER

Skripsi

PROTOTIPE SISTEM MONITORING POLUSI UDARA DI RUANGAN BERBASIS MIKROKONTROLLER



ABSTRAK

Polusi udara adalah suatu kondisi dengan kualitas udara menjadi rusak dan terkontaminasi oleh zat berbahaya, Pencemaran udara dapat dibedakan menjadi dua yaitu pencemaran primer dan pencemaran sekunder. Karbon monoksida adalah contoh dari pencemaran primer karena ia merupakan hasil dari pembakaran yang tidak sempurna. Kurangnya informasi tentang polusi udara baik didalam ruangan (indoor) maupun luar ruangan (outdoor) menyebabkan orang tidak menyadari tentang peningkatan polusi udara.

Dalam penelitian ini dibuat rancang bangun sistem monitoring kualitas udara pada ruangan berbasis mikrokontroler. Menggunakan sensor MQ-135 untuk mendeteksi tingkat pencemaran udara, sensor MQ-7 untuk mendeteksi kadar gas karbon monoksida (CO), mikrokontroler ATmega 328, serta LCD 20x4 dan LED sebagai penampil data. Sistem ini diharapkan mampu memberi solusi terhadap permasalahan kondisi pencemaran udara di ruangan. Hasil pada perancangan ini diperoleh nilai dari hasil monitoring polusi udara dengan nilai rata-rata tingkat pencemaran 153,4 ppm dan kadar gas karbon monoksida (CO) sebesar 99,5 ppm.

Kata Kunci : Polusi Udara, Mikrokontroler, sensor MQ-135, sensor MQ-7.


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Jurusan Teknik Elektro Unjani : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this