Image of ANALISIS SISTEM PROTEKSI PENANGKAL PETIR DI AREA STASIUM PENGUMPUL MINYAK PERTAMINA EP FIELD JATIBARANG

Skripsi

ANALISIS SISTEM PROTEKSI PENANGKAL PETIR DI AREA STASIUM PENGUMPUL MINYAK PERTAMINA EP FIELD JATIBARANG



ABSTRAK

Penulisan karya tulis ini bertujuan untuk menganalisis sistem proteksi petir di Stasiun Pengumpul Minyak PT Pertamina EP terhadap sambaran petir. Pada tahun 2016 pernah terjadi sambaran petir yang menyebabkan rusaknya genset yang
merupakan sumber listrik utama dalam operasional sehari-hari sehingga perlu adanya evaluasi untuk perbaikan proteksi eksternal maupun internal nya Metode yang dilakukan untuk permasalahan di atas yaitu dengan cara mengevaluasi sistem proteksi petir yang terpasang saat ini dengan analisis perbandingan metode sudut lindung dan elektrogeometri sesuai kajian standar IEC 1024-1-1, PUIPP, NFPA 780 dan SNI 03-7015-2004.

Hasil penelitian menunjukkan sistem penangkal petir yang terpasang di lokasi yang terdiri dari dua buah finial penangkal petir dengan tinggi 20 meter dan 15 meter, memiliki radius proteksi maksimum 43,9 meter dan 20.74 meter belum cukup untuk melindungi lokasi secara keseluruhan. Sebagai upaya perbaikan sistem proteksi petir di lokasi, maka perlu dilakukan reposisi ulang tiang penangkal petir nomor 2, menambah ketinggian tiang finial 2 yang semula 15 m menjadi 18 m, dan menambahkan satu buah finial tambahan.

Kata Kunci : elektrogeometri, finial, petir, proteksi,sudut lindung


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Jurusan Teknik Elektro Unjani : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this