Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
PENGARUH PENAMBAHAN UNSUR VANADIUM TERHADAP KEKERASAN DAN PERILAKU OKSIDASI SIKLIK PADA PADUAN Ni-Al-Ti
ABSTRAK
Pada penelitian ini yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan Vanadium terhadap kekerasan dan perilaku oksidasi pada paduan Ni-Al-Ti. Paduan Ni-Al-Ti di tambahkan dengan 1%,2% dan 3% Vanadium. Proses oksidasi siklik dilakukan pada temperatur 1100 o C dengan atmosfir udara, jumlah siklik yang digunakan sebanyak 25 siklik dengan penentuan 1 siklik yaitu 60 menit didalam tungku dan 30 menit diluar tungku. Pengujian pada penelitian ini meliputi pengujian kekerasan, pengujian metalografi, pengamatan morfologi oksida, pengukuran tebal oksida, pengujian X-Ray Diffraction dan Scanning Electron Microscopy (SEM) dan Energy Dispersive Spectroscopy (EDS). Vanadium yang ditambahkan pada paduan Ni-Al-Ti mempengaruhi nilai kekerasan dengan nilai kekerasan tertinggi pada spesimen yang ditambahkan 3% V memiliki nilai 44,5 HRc hasil dari as cast dan memiliki nilai 43,2 HRc hasil dari solution treatment. Selain itu, penambahan Vanadium mempengaruhi perilaku oksidasi serta ketahanan oksidasi pada temperatur tinggi yang dapat dilihat dari grafik hasil pengukuran tebal oksida dari setiap sampel.
Kata kunci : Intermetalik, Oksidasi siklik, Paduan Nikel, Vanadium
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
-
|
Penerbit | Jurusan Teknik Metalurgi : CIMAHI., 2019 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
digital
|
---|---|
Tipe Pembawa |
computer disc
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain