Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
RANCANG BANGUN PROTOTYPE ALAT PENGERING GABAH OTOMATIS BERBASIS METODE LOGIKA FUZZY DENGAN SISTEM IMFERENSI MAMDANI
ABSTRAK
Padi merupakan salah satu tanaman yang menjadi komoditas di Indonesia. Dalam pemrosesannya sebelumdilakukan penggilingan atau akan disimpan diperlukan pengerigan, selama ini proses pengeringan dengan cara dijemur di bawah sinar
matahari, karena kondisi cuaca yang tidak menentu terkadang kurang maksimalnya hasil penjemuran atau tingkat kekeringan gabah tersebut yang kurang maksimal, sehingga berdampak pada kualitas yang dihasilkan, dan untuk dapat memastikan kadar air serta untuk memaksimalkan pengeringan gabah tersebut, dirancanglah sebuah alat pengering gabah otomatis berbasis logika fuzzy. Alat ini dibuat untuk membantu para petani mengeringkan padi secara otomatis.
Penelitian dilakukan dari beberapa studi literatur hingga dirancang sebuah alat pengering gabah otomatis menggunakan metode Logika Fuzzy, dengan langkah awal merancang sistem fuzzy nya pada MATLAB lalu dilakukan pemrograman
pada Arduino IDE dan disimulasikan pada software Proteus. Setelah sistem didapat mulai membuat device Alat yang memerlukan beberapa komponen antara lain Arduino Uno sebagai mikrokontroler, sensor YL-69 dan Sensor Ultrasonik
sebagai input, LCD sebagai tampilan hasil pembacaan, dan Motor servo, relay, dan Heater elektrik sebagai output atau aktuator.
Dari beberapa pengujian diperoleh hasil keseluruhan alat yang sesuai dengan program yang sudah dikonsepkan, penentuan waktu pemanasan yang diperoleh dari hasil sistem logika fuzzy, error yang terjadi pada sensor YL-69 dengan Moisture meter rata-rata 0,8% dan sensor ultrasonik membeca sesuai dengan kondisi aktual.
Kata kunci: (Arduino Uno,Logika Fuzzy, pengering otomatis,)
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
-
|
Penerbit | Jurusan Teknik Elektro Unjani : CIMAHI., 2019 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
digital
|
---|---|
Tipe Pembawa |
computer disc
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain