Image of RANCANG BANGUN SISTEM PENGONTROLAN NUTRISI AIR PADA HIDROPONIK VERTIKAL

Skripsi

RANCANG BANGUN SISTEM PENGONTROLAN NUTRISI AIR PADA HIDROPONIK VERTIKAL



ABSTRAK

Prinsip budidaya tanaman hidroponik adalah memberikan atau menyediakan nutrisi yang dibutuhkan berbentuk larutan air bernutrisi dengan cara disiramkan, diteteskan, dialirkan atau disemprotkan. Dari beberapa macam metode pemberian
larutan air bernutrisi bercocok tam n secara hidroponik dapat dibedakan menjadi beberapa macam sistem, salah satunya adalah sistem vertikultur atau vertikal, yaitu dimana tanaman dibudidaya secara bertingkat. Sistem kontrol nutrisi air ini menggunakan sensor pH dan TDS (Total Dissolved Solid) untuk mendeteksi dan mengukur nutrisi air. Prosesnya dimulai dari air
bersih dengan nilai kadar pH 6 hingga 7, kemudian dicampurkan bersama pupuk AB mix dan dipompa oleh pompa sirkulasi agar pupuk AB mix mudah tercampur secara merata. Cara bercocok tanam hidroponik vertikultur menggunakan metode
penyiraman air bernutrisi secara terus menerus. Hasil yang didapatkan pada penelitian ini, sistem dapat berjalan secara otomatis dengan bantuan mikrokontroler untuk memproses input data dari sensor. Sensor yang digunakan telah berhasil melakukan pengukuran ppm dan pH pada larutan nutrisi dengan rata-rata error 4,47%. Sistem juga dapat mempertahankan kadar kepekatan nutrisi pada nilai optimal yaitu antara 550 hingga 800 ppm.

Kata kunci : Hidroponik, pH, Nutrisi, Pupuk AB mix


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Jursan Teknik Elektto : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this