Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
STRATEGI PEMERINTAH DAERAH DALAM MEWUJUDKAN PROGRAM PERBAIKAN RUMAH TIDAK LAYAK HUNI DI KOTA CIMAHI
ABSTRAK
Masalah dalam penelitian ini berfokus pada belum optimalnya strategi yang di lakukan oleh Pemerintah Daerah dalam mewujudkan kelayakan rumah. Identifikasi masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana strategi Pemerintah Daerah dalam
mewujudkan kelayakan rumah dengan menjalankan program perbaikan rumah tidak layak huni di Kota Cimahi, faktor yang menjadi hambatan dalam strategi Pemerintah Daerah dalam mewujudkan kelayakan rumah dengan menjalankan program perbaikan rumah tidak layak huni di Kota Cimahi, serta upaya Pemerintah Daerah dalam mengatasi hambatan yang ditemukan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisa mengenai Strategi Pemerintah Daerah dalam mewujudkan kelayakan rumah dengan menjalankan program perbaikan kepada rumah tidak layak huni di Kota Cimahi. Metode penelitian adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif, dengan jumlah informan 4 orang yang terdiri dari : Kepala Dinas Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kota Cimahi, Lurah Kelurahan Leuwigajah, Ketua Rukun Warga, serta Kepala Keluarga Penerima Program Rumah Tidak Layak Huni Kota Cimahi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisisis data melalui studi pendahuluan, reduksi data, display data dan kesimpulan. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa strategi Pemerintah Daerah dalam mewujudkan kelayakan rumah dengan menjalankan program perbaikan
rumah tidak layak huni di Kota Cimahi belum optimal. Hal ini dikarenakan (1) belum optimalnya lingkungan internal maupun eksternal (2) kurangnya koordinasi (3) minimnya pengetahuan masyarakat mengenai rumah layak huni (4) keterbatasan anggaran (5) kurangnya pengevaluasian.
Kata Kunci : Strategi Pemerintah Daerah, Rumah Tidak Layak Huni
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
-
|
Penerbit | IP - FISIP Unjani : CIMAHI., 2019 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
digital
|
---|---|
Tipe Pembawa |
computer disc
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain