Image of PENGARUH BUMBU GULAI TERHADAP KADAR KOLESTEROL DI DALAM DAGING DAN KUAH GULAI

Skripsi

PENGARUH BUMBU GULAI TERHADAP KADAR KOLESTEROL DI DALAM DAGING DAN KUAH GULAI



ABSTRAK

Gulai adalah sejenis makanan berbahan baku daging ayam, aneka ikan, kambing, sapi, jenis daging lain, jeroan, atau sayuran seperti nangka muda dan daun singkong, yang dimasak dalam kuah bumbu rempah yang bercitarasa gurih. Banyak masyarakat mengkonsumsi makanan tersebut tanpa mempertimbangkan senyawa yang terkandung di dalamnya, salah satunya adanya kolesterol. Bumbu dalam masakan gulai yang memakai santan adalah rahasia sehat dari makanan orang Minang. Bumbu yang dimaksud adalah kunyit, jahe, lengkuas, serai, daun salam, cabe, bawang merah dan putih serta daun-daun lainnya. Jumlah kolesterol ditentukan kolorimetris dengan menerapkan reaksi Liebermann-Burchard dan dibandingkan dengan larutan standard kolesterol yang diketahui dengan menggunakan spektrofotometri UV-Vis. Kadar kolesterol daging sapi sebelum dimasak 75,25 mg/100g. Penurunan kadar kolesterol daging sapi setelah dimasak tanpa bawang putih 12,31%; bawang merah 11,47%; lengkuas 24,17%; jahe 24,86%; cabai merah 23,48%; kunyit 15,50%.

Kata Kunci : Bumbu Gulai, Kolesterol, Spektrofotometri UV-Vis


Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Jurusan Kimia Sains dan Informatika : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this