Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
Implementasi Paris Agreement 2015 Dalam Mengurangi Emisi Gas Rumah Kaca Di Indonesia
ABSTRAK
Kata Kunci : Paris Agreement 2015, Gas Rumah Kaca (GRK),
Indonesia dan NDC (Nationally Determined Contribution).
Permasalahan lingkungan hidup saat ini menjadi perhatian dalam Hubungan Internasional yang mendorong munculnya perjanjian
internasional baru-baru ini dan mengikat tiap negara dengan meratifikasinya terhadap suatu hasil dari pertemuan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) mengenai isu lingkungan hidup. Paris Agreement 2015 merupakan perjanjian mengenai isu lingkungan hidup terutama dalam pembatasan kenaikan temperatur global dari emisi Gas Rumah Kaca (GRK). Penelitian ini menggunakan pendekatan Liberalisme Institusional, Teori Politik Hijau, konsep Rezim Internasional, konsep Human Security dan konsep Global Warming. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan tipe penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan pengumpulan data primer dan sekunder. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat beberapa langkah Indonesia
dalam mencapai tujuan Paris Agreement 2015 diantaranya Indonesia melakukan upaya mitigasi dan upaya adaptasi. Indonesia merupakan salah satu negara partisipan yang ikut serta juga dalam meratifikasi Paris Agreement 2015. Sebagai komitmen dalam mencapai tujuan dari persetujuan ini, Indonesia telah menyampaikan NDC (Nationally Determined Contribution) yang memuat target pemangkasan 29% dibawah Business As Usual (BAU) pada tahun 2030 dan sampai 41% dengan bantuan internasional. Untuk mencapai target tersebut Indonesia melakukan upaya mitigasi dan upaya adaptasi sesuai dengan NDC.
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
-
|
Penerbit | HI - FISIP Unjani : CIMAHI., 2019 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
digital
|
---|---|
Tipe Pembawa |
computer disc
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain