Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
KONTRIBUSI BODY IMAGE TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF KOSMETIK RIAS PADA REMAJA PUTRI SMAN 2 PADALARANG
Penelitian ini dilatar belakangi fenomena remaja putri di SMA Negeri 2 Padalarang yang menggunakan make up pada saat ke sekolah karena mereka tidak puas dengan penampilan wajahnya dan akhirnya membuat mereka membeli kosmetik secara berlebihan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kontribusi body image terhadap perilaku konsumtif kosmetik rias. Teori yang digunakan adalah teori body image dari Cash dan teori perilaku konsumtif dari Lina dan Rosyid. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif, teknik sampling purposive sampling dan berjumlah 40 responden. Validitas diukur menggunakan Spearman untuk alat ukur body image dan Pearson untuk alat ukur perilaku konsumtif, sedangkan untuk reliabilitas menggunakan formula Alpha Cronbach. Alat ukur body image memiliki reliabilitas sebesar 0,716 dan validitas dari rentang 0,417-0,680, sedangkan alat ukur perilaku konsumtif memiliki reliabilitas sebesar 0,905 dan validitas dari rentang 0,418-0,799. Data dianalisis menggunakan analisis regresi linier sederhana. Didapatkan hasil perhitungan body image berkontribusi siginifikan sebesar 98,8% terhadap perilaku konsumtif kosmetik rias. Berdasarkan hasil tersebut remaja putri SMA Negeri 2 Padalarang disarankan untuk tidak membanding-bandingkan tubuh maupun penampilannya dengan temannya yang dianggap memiliki penampilan yang lebih baik.
Ketersediaan
Tidak ada salinan data
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
-
|
Penerbit | FAKULTAS PSIKOLOGI : CIMAHI., 2018 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
digital
|
---|---|
Tipe Pembawa |
computer disc
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain