Image of FORMULASI KOMBINASI DAUN TALOK (Muntingia calabura) DAN DAUN PARE (Momordica charantia L.) SEBAGAI HAIR TONIC DENGAN PEMODELAN HEWAN UJI

Skripsi

FORMULASI KOMBINASI DAUN TALOK (Muntingia calabura) DAN DAUN PARE (Momordica charantia L.) SEBAGAI HAIR TONIC DENGAN PEMODELAN HEWAN UJI



ABSTRAK
Daun talok (Muntingia calabura) dan daun pare (Momordica charantia L.) merupakan tanaman yang secara empiris dikenal sebagai peningkat pertumbuhan rambut. Tujuan penelitian ini adalah membuat sediaan hair tonic yang mengandung kombinasi ekstrak etanol daun talok:daun pare dengan komposisi kombinasi 1 (7,5%:2%) dan kombinasi 2 (3,75%:1%) yang akan diaplikasikan secara topikal pada kulit punggung tikus. Sebagai pembanding digunakan sediaan hair tonic yang mengandung minoxidil. Kemudian dilakukan pengujian stabilitas pH sediaan hair tonic dan pengujian aktivitas pertumbuhan rambut dilakukan pada tikus Wistar betina dengan mengukur panjang rambut pada hari ke-10, 20 dan 30 serta mengukur bobot rambut pada hari ke-30. Hasil pengujian menunjukkan bahwa kedua formula kombinasi ekstrak memiliki pH yang stabil selama 8 minggu pengamatan dan formula yang mengandung kombinasi ekstrak (7,5%:2%) merupakan kombinasi ekstrak yang dapat meningkatkan pertumbuhan rambut setara dengan minoksidil yaitu sebesar 64,71%. Berdasarkan perhitungan statistik, aktivitas peningkatan pertumbuhan rambut pada formula ini tidak berbeda bermakna dengan minoxidil sebagai kontrol positif.

Kata Kunci: Talok, Pare, Hair Tonic, Aktivitas Pertumbuhan Rambut, Tikus



Ketersediaan

Tidak ada salinan data


Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
-
Penerbit Jurusan Fakultas Farmasi : CIMAHI.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
digital
Tipe Pembawa
computer disc
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this