Detail Cantuman
Advanced SearchSkripsi
Kepentingan Nasional Saudi Arabia Melalui Intervensi Militer Dalam Konflik Internal Di Yaman Paska Kudeta Houthi Terhadap Pemerintahan Abd Rabbuh Mansur Hadi
ABSTRAK
Konflik yang terjadi di dunia tidak terlepas dari adanya kepentingan nasional setiap negaranya. Konflik yang sedang terjadi di Yaman sampai saat ini belum menemukan titik terang untuk penyelesaiannya. Karena permasalahan dalam konflik ini sangat kompleks, baik dari aspek juridiksi, geografis, maupun ideologi. Tujuan umum penelitian ini adalah untuk menggambarkan mengenai gambaran umum konfik internal di Yaman. Sementara tujuan khusus dari penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan mengenai kepentingan yang melatarbelakangi timbulnya intervensi militer Saudi ke Yaman paska kudeta Houthi terhadap presiden Hadi. Konsep kepentingan nasional menjadi konsep yang utama dari penelitian ini, yang menjadi dasar Saudi Arabia dalam merumuskan kebijakan luar negerinya yaitu melakukan intervensi militer ke Yaman untuk mengamankan kepentingannya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif analisis dalam menggambarkan fakta-fakta serta hubungan fenomena yang diselidiki. Hasil penelitian di paparkan mengenai kepentingan Saudi Arabia dalam konflik internal Yaman dalam beberapa aspek yaitu aspek pertahanan, ekonomi, tata regional serta ideologi.
Kata Kunci : Konflik, Saudi Arabia, Intervensi, Kepentingan Nasional, Yaman
Ketersediaan
010816111600039 | Perpustakaan Pusat | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Missing |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
327/SEN/k
|
Penerbit | IP - FISIP Unjani : CIMAHI., 2016 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
327
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
digital
|
---|---|
Tipe Pembawa |
computer disc
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
0039-TA/327/SEN/k/2016
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain